Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Pembakaran Ruko di Waena Jayapura

29 Desember 2023, 16:28 WIB

Insiden kebakaran terjadi di sejumlah bangunan di Area Bucen III Waena, Jayapura, Papua pada Kamis (28/12/2023) pukul 17.50 WIT. Aksi itu diduga dilakukan beberapa simpatisan massa saat mengantar pengantar jenazah mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe. Disebutkan bangunan yang dibakar adalah Kantor Denkesyah, Kios Manset, dan Perumahan Dinas Jabatan Kasi Korem 172/PWY. Kepala Bidang Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan, kobaran api berhasil dipadamkan pada pukul 20.30 WIT.

Menurut Benny, aksi pembakaran bermula ketika rombongan massa pengantar jenazah melintas di Lampu Merah Waena pada Kamis (28/12/2023). Aksi perlawanan tiba-tiba muncul. Beberapa massa melemparkan batu ke arah aparat keamanan yang berjaga di depan Gapura Masuk Asrama Korem 172/PWY Waena. Merespons aksi tersebut, aparat kepolisian sempat melakukan tembakan peringatan dan sejumlah upaya untuk mengendalikan situasi.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Alinda Hardiantoro
Penulis Naskah: Vina Muthi Ambarwati
Narator: Vina Muthi Ambarwati
Video Editor: Menika Ambar Sari
Produser: Firzha Ananda Putri

Musik: Jungle - Aakash Gandhi


#AksiPembakaranWaena #Waena #Jayapura #Papua #LukasEnembe #PoldaPapua #JernihkanHarapan


Artikel Terkait:
https://www.kompas.com/tren/read/2023/12/29/130000665/kronologi-pembakaran-ruko-dan-kantor-denkesyah-di-waena-jayapura-?page=all#page2

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke