Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Pengungsi di Dunia Capai 114 Juta Orang, Tertinggi Sepanjang Sejarah

14 Desember 2023, 10:46 WIB

Perang Israel-Hamas di Jalur Gaza menyebabkan hampir 2 juta penduduk Palestina mengungsi. Jika gencatan senjata tak dilakukan, jumlah pengungsi tersebut dikhawatirkan akan terus meningkat. PBB pada pekan ini mempunyai agenda membahas nasib para pengungsi di seluruh dunia, termasuk dari Gaza.

Kepala Pengungsi PBB Filippo Grandi, akan mengimbau negara-negara untuk mendukung para pengungsi dalam pertemuan puncak Forum Pengungsi Global di Jenewa pekan ini.

Forum Pengungsi Global di Jenewa itu kemungkinan akan dihadiri ribuan orang, termasuk kepala pemerintahan dan negara.

Pasalnya, pada akhir September lalu tercatat jumlah pengungsi di seluruh dunia sebanyak 114 juta orang. Ini merupakan angka tertinggi sepanjang masa.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Albertus Adit, Irawan Sapto Adhi
Penulis Naskah: Adinda Septia Berliana
Narator: Adinda Septia Berliana
Video Editor: Dimas Septian Adiyathama
Produser: Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Musik: Night Snow - Asher Fulero

#Gaza #PBB #UNHCR #PerangIsraelHamas #PengungsiDunia #JernihMelihatDunia

Artikel Terkait:
https://www.kompas.com/global/read/2023/12/14/070000470/jumlah-pengungsi-di-dunia-catat-rekor-capai-114-juta-orang

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke