Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Besok Polda Metro Jaya Bakal Sambangi Gedung KPK soal Kasus Pemerasan SYL

16 November 2023, 17:40 WIB

Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri mengungkapkan bahwa pihaknya akan melakukan rapat koordinasi dan dengar pendapat dengan KPK terkait kasus dugaan pemerasan Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang melibatkan Ketua KPK Firli Bahuri.


Ade menyebut bahwa pertemuan itu akan digelar di gedung Merah Putih KPK pada Jumat (17/11/2023) pukul 09.00 WIB.


"Kami dari tim penyidik menerima surat undangan rapat koordinasi dan dengar pendapat dengan Deputi Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Korsup, besok pada hari Jumat pada 17 November 2023 pukul 09.00 di gedung Merah Putih KPK RI," kata Ade Safri usai pemeriksaan Firli Bahuri di Bareskrim Polri pada Kamis (16/11/2023).


Ade mengatakan bahwa pihaknya menyambut baik undangan tersebut dan akan memenuhi undangan dari KPK terkait kasus Firli Bahuri.


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Video Jurnalis: Pramulya Sadewa

Penulis Naskah: Pramulya Sadewa

Video Editor: Pramulya Sadewa

Produser: Okky Mahdi Yasser


#FirliBahuri #KetuaKPK #SYL #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke