Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono meyakini keberadaan Mahfud MD sebagai bakal calon wakil presiden Ganjar Pranowo, berimbas positif untuk PPP.
Mardiono yakin Mahfud MD dapat menaikkan suara PPP di Jawa Timur pada Pemilu 2024.
Sebelummya, menurut data Badan Pusat Statistik, PPP hanya mendapatkan suara sebesar 6.323.147 atau 4,52 persen pada Pemilu 2019.
Jumlah tersebut membuat PPP duduk di peringkat kesembilan, dua tingkat di bawah Partai Demokrat dan Partai Amanat Nasional (PAN).
Oleh sebab itu, kata Mardiono, partainya telah bersepakat mendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD pada Pemilu 2024.
Hal itu disampaikan Mardiono menjelang acara Pembekalan Caleg PPP se-Indonesia di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (11/11/2023).
Simak selengkapnya dalam video berikut ini!
Video Jurnalis: Claudia Aviolola
Penulis Naskah: Claudia Aviolola
Produser: Mochamad Sadheli
Video Editor: Claudia Aviolola
Musik: Pray-Anno Domini Beats
#GanjarMahfud #MuhamadMardiono #PPP #JernihkanHarapan