Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie meminta KPU untuk memberi keringanan terkait publikasi daftar riwayat hidup calon anggota DPR.
Pasalnya, tercatat sebanyak 580 calon anggota DPR dari Partai Golkar dan PSI dilaporkan tak bersedia memublikasikan daftar riwayat hidupnya lantaran data tersebut memuat data yang bersifat privasi.
PSI meminta KPU agar data yang bersifat privasi tersebut bersifat opsional atau tak wajib dipublikasikan.
Sementara, sejumlah calon anggota DPR disebut menerima intimidasi imbas data yang dipublikasikan pada periode sebelumnya.
Simak selengkapnya.
Video Jurnalis: Yohana Indah Nur Ratri
Produser: Okky Mahdi Yasser
#CalegDPR #PSI #JernihkanHarapan