Cak Imin Diisukan Jadi Cawapres Anies, Airlangga dan Prabowo Langsung Rapat
Kompas
Kompas.com - 01/09/2023, 17:58 WIB
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan bahwa dirinya bersama Ketum Gerindra Prabowo Subianto langsung membahas isu yang mengabarkan bahwa Ketum PKB Muhaimin Iskandar yang disebut bakal menjadi bacawapres Anies Baswedan.
Menanggapi itu, pihaknya bakal melakukan rapat secara internal. Sebelumnya, pada Kamis (31/8/2023) Airlangga juga menegaskan bahwa dirinya sudah membahas dengan Prabowo.
"Ya tentu kita akan bahas internal dalam waktu dekat. Kemarin kan saya dengan pak prabowo sudah membahas itu, tapi nanti akan terus kami dalami," ucap Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (1/9/2023).
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan bahwa dirinya bersama Ketum Gerindra Prabowo Subianto langsung membahas isu yang mengabarkan bahwa Ketum PKB Muhaimin Iskandar yang disebut bakal menjadi bacawapres Anies Baswedan.
Menanggapi itu, pihaknya bakal melakukan rapat secara internal. Sebelumnya, pada Kamis (31/8/2023) Airlangga juga menegaskan bahwa dirinya sudah membahas dengan Prabowo.
"Ya tentu kita akan bahas internal dalam waktu dekat. Kemarin kan saya dengan pak prabowo sudah membahas itu, tapi nanti akan terus kami dalami," ucap Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (1/9/2023).
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Video Jurnalis: Firda Rahmawan
Penulis Naskah: Firda Rahmawan
Video Editor: Firda Rahmawan
Produser: Rakhmat Nur Hakim
#JernihMemilih #AniesBaswedan #CakImin #KoalisiPerubahan #Golkar #PKB