Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Brimob Bersenjata dan Mobil Rantis Berjaga di Bareskrim Saat Panji Gumilang Diperiksa

Sejumlah anggota Brigade Mobil (Brimob) mendatangi Gedung Bareskrim Polri saat pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun Panji Gumilang masih diperiksa penyidik Bareskrim pada Selasa (1/8/2023) pukul 17.50 WIB.


Berdasarkan pantauan Kompas.com, ada sekitar 30 anggota Brimob bersenjata lengkap yang berjaga di dalam Gedung Bareskrim Polri. Selain itu, ada 3 kendaraan taktis (Rantis) yang berjaga di dalam Mabes Polri.


Masih belum diketahui, apakah anggota Brimob yang berjaga dikerahkan untuk pengamanan proses penyidikan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Panji atau tidak.


Hingga saat ini, pihak Bareskrim Polri belum memberikan pernyataan apa pun terkait pengerahan anggota Brimob dan kendaraan rantis tersebut. 


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Video Jurnalis: Pramulya Sadewa

Penulis Naskah: Pramulya Sadewa

Video Editor: Pramulya Sadewa

Produser: Rakhmat Nur Hakim


#PanjiGumilang #AnggotaBrimob #JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau