Rusia Ganti Komandan Perang yang Urusi Logistik di Ukraina
Kompas
Kompas.com - 01/05/2023, 10:52 WIB
Rusia mengganti komandan perang yang bertanggung jawab mengurusi logistik di Ukraina, Minggu (30/4/2023).
Komandan tersebut adalah Mikhail Mizintsev, yang kemudian digantikan oleh Alexei Kuzmenkov. Meski begitu, Kementerian Pertahanan Rusia tidak membeberkan alasan penggantian Mizintsev.
Beberapa hari belakangan, beredar desas-desus yang mengatakan bahwa Mizintsev akan diganti. Padahal, ia baru menjabat selama kurang lebih tujuh bulan.
Mizintsev diangkat ke pos logistik beberapa hari setelah Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan mobilisasi parsial pada September 2022.
Rusia mengganti komandan perang yang bertanggung jawab mengurusi logistik di Ukraina, Minggu (30/4/2023).
Komandan tersebut adalah Mikhail Mizintsev, yang kemudian digantikan oleh Alexei Kuzmenkov. Meski begitu, Kementerian Pertahanan Rusia tidak membeberkan alasan penggantian Mizintsev.
Beberapa hari belakangan, beredar desas-desus yang mengatakan bahwa Mizintsev akan diganti. Padahal, ia baru menjabat selama kurang lebih tujuh bulan.
Mizintsev diangkat ke pos logistik beberapa hari setelah Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan mobilisasi parsial pada September 2022.
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Penulis: Aditya Jaya Iswara
Penulis Naskah: Timothy Afryano
Narator: Timothy Afryano
Video Editor: Dina Rahmawati
Produser: Ira Gita Natalia Sembiring
Music: War Documentary - DEODO
#JernihkanHarapan #Rusia #Ukraina