Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
China "Emosi" Kapal Amerika Serikat Melintas Selat Taiwan

China menyebut kapa perang Amerika Serikat di Selat Taiwan sebagai pelayaran singgah yang provokatif.

Armada Ketujuh Amerika Serikat menyatakan kapal perusak berpeluru kendali kelas Arleigh Burke USS Milius (DDG 69) melakukan pelayaran transit rutin di Selat Taiwan yang mana kebebasan navigasi dan penerbangan di laut lepas dijamin oleh hukum internasional.

Menurut Komando Armada Timur Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA), pihaknya akan terus mengamati dan memonitor ketat transit kapal perang melalui Selat Taiwan.

Pada 10 April lalu,  kapal perang yang sama berlayar di Laut China Selatan sehingga mendorong pesawat tempur dan fregat angkatan laut Beijing menggelar operasi bersama guna melacak dan memantau kapal perusak Angkatan Laut AS.


Penulis Naskah: Novyana Nurmita Dewi
Narator:Arini Kusuma Jati
Video Editor: Agung Setiawan
Produser: Yusuf Reza Permadi

#China #KapalPerangAS  #JernihkanHarapan
 
Music: Familiar Things - The Whole Other

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com