Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jokowi Ceritakan Berdebat Setiap Hari soal Lockdown saat Awal Pandemi Covid-19

Presiden Joko Widodo mengungkapkan pengalamannya saat memimpin negara ketika pandemi Covid-19 masuk ke Indonesia. Jokowi menceritakan bahwa ia dan jajarannya berdebat setiap hari mengenai lockdown atau tidak.

“Bapak ibu pasti ingat kita berdebat berhari-hari mengenai lockdown atau tidak lockdown. Secara nasional atau secara terbatas di kabupaten atau di provinsi,” ujar Jokowi saat memberikan sambutan di acara PPKM Awards di Gedung Dhanapala, Jakarta (20/3/2023).

Jokowi mengatakan bahwa saat itu, seluruh negara masih dalam proses belajar untuk mengendalikan pandemi Covid-19. Oleh karena itu, ia berusaha mendengarkan kritik dan masukan dari semua pihak untuk mengendalikan pandemi di Indonesia.

Menurutnya, tak mudah untuk memutuskan keputusan pada saat pandemi Covid-19 karena keputusan itu akan menentukan keselamatan rakyat Indonesia.

Simak informasi selengkapnya dalam video berikut.

Penulis Naskah: Pramulya Sadewa

Video Editor: Pramulya Sadewa

Produser: Okky Mahdi Yasser

#Covid19 #Jokowi #PPKM #JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau