Gibran Enggan Ungkap Pesan yang Diberikan Megawati Untuknya
Kompas
Kompas.com - 31/01/2023, 18:06 WIB
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka enggan membeberkan pesan yang diberikan Ketua Umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri, kepadanya.
Pesan itu diberikan saat Gibran digandeng Megawati tatkala keduanya menghadiri pelantikan Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, pada Senin (30/1/2023).
Saat ditanya apakah pesan tersebut berkaitan dengan Pilkada 2024, Gibran justru meminta untuk melihat dari ekspresi dirinya.
Putra sulung Presiden Joko Widodo ini juga tak berkomentar, saat ditanya apakah Megawati menyinggung soal Pilkada DKI Jakarta atau pun Jawa Tengah.
Gibran hanya mengaku lega bisa bertemu dengan Megawati dalam pelantikan tersebut.
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka enggan membeberkan pesan yang diberikan Ketua Umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri, kepadanya.
Pesan itu diberikan saat Gibran digandeng Megawati tatkala keduanya menghadiri pelantikan Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, pada Senin (30/1/2023).
Saat ditanya apakah pesan tersebut berkaitan dengan Pilkada 2024, Gibran justru meminta untuk melihat dari ekspresi dirinya.
Putra sulung Presiden Joko Widodo ini juga tak berkomentar, saat ditanya apakah Megawati menyinggung soal Pilkada DKI Jakarta atau pun Jawa Tengah.
Gibran hanya mengaku lega bisa bertemu dengan Megawati dalam pelantikan tersebut.
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Penulis: Kontributor Solo, Labib Zamani
Penulis Naskah: Fathira Deiza A
Narator: Fathira Deiza A
Video Editor: Fathira Deiza A
Produser: Khairun Alfi Syahri MJ
Music: Get Up - Coyote Hearing
#JernihkanHarapan #Gibran #Megawati