Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Akhirnya, Agnez Mo Bertemu 2 Pelajar SMPN 1 Ciawi yang Jago Dansa

Penyanyi Agnez Mo akhirnya bertemu langsung dengan Keysha Aditia dan Devina Anindita, dua murid SMPN 1 Ciawi yang viral belakangan ini berkat jago dansa. Lewat Instagram Story, Agnez Mo mengunggah swafoto bersama keduanya. "Guess who? (Tebak siapa?)" tulis Agnez Mo dikutip dari akun @agnezmo, Rabu (18/1/2023). Tak sampai di situ, di slide selanjutnya, Agnez Mo memperlihatkan Aditia dan Devina yang tengah bersiap menunjukkan aksi mereka dalam berdansa.

Agnez terlihat memberikan ruang bagi Aditia dan Devina untuk menunjukkan bakatnya kepada publik yang lebih luas. "Go!" teriak Agnez menyemangati Aditia dan Devina. Sebelumnya, Agnez sempat meminta nomor telepon Aditia dan Devina, mengajak mereka ke restoran hingga memberi sebuah pesan menyentuh untuk dua siswa tersebut. Devina dan Aditia merupakan atlet cabang olahraga dance sport dan peraih medali emas Porprov Jabar 2022.

Kepiawaian dua pelajar SMPN 1 Ciawi, Bogor, tersebut menarik perhatian Agnez Mo karena sebelumnya mereka malah dituding sebagai generasi rusak. Menurut Agnez Mo, mempunyai prestasi merupakan suatu hal yang harus dibanggakan. Karena itu Agnez Mo tidak sependapat dengan cap generasi perusak bangsa yang sempat disematkan kepada dua murid tersebut.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Video Jurnalis: Kontributor Bogor Afdhalul Iksan

Penulis: Vincentius Mario

Penulis Naskah: Rizkia Shindy

Narator: Rizkia Shindy

Video Editor: Almira Khairunnisa

Produser: Ira Gita Natalia Sembiring

Music: 75 & Lower - DJ Williams

#AgnezMo #SMPN1Ciawi #JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com