Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
PSI Deklarasikan Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie mendeklarasikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024 yang diusung oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Senin (3/10/2022).

Grace mengklaim, terpilihnya nama Ganjar ini adalah hasil forum Rembuk Rakyat yang diselenggarakan sejak akhir Februari 2022.

Forum tersebut dilakukan untuk menjaring calon presiden guna melanjutkan kepemimpinan Presiden Jokowi.

Adapun, nama Ganjar juga disebut lebih unggul dibandingkan kandidat lainnya, seperti Mahfud MD, Tito Karnavian, Erick Thohir, hingga Sri Mulyani.

Kemudian, Ganjar disebut merupakan calon terbaik lantaran mempunyai visi kebangsaan dan kebhinekaan yang sama dengan apa yang selama ini diperjuangkan PSI.

Simak selengkapnya dalam video berikut ini.

Video Jurnalis: Syalutan Ilham

Video Editor: Alexandra Birgitta Anandaputri

Produser: Ira Gita Natalia Sembiring

Musik: Into It - Kwon

#GanjarPranowo #PSI #QuoteHighlight #KompasQuoteHighlight #JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com