Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tak Dipanggil Lawan Australia, Bagaimana Masa Depan Elkan Baggott di Timnas Indonesia?



Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjelaskan soal masa depan Elkan Baggott di timnas Indonesia. Pernyataan itu disampaikan Erick kepada awak media di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, pada Minggu (16/3/2025).

Erick mengatakan, masa depan Elkan di skuad timnas Indonesia masih sangat terbuka. Erick pun bisa memahami situasi yang sedang dialami Elkan di mana sang pemain kini sedang fokus untuk mendapatkan tempat di klubnya, Blackpool.

"Kami tentu menginginkan Elkan Baggott kembali, tetapi mungkin saat ini prioritasnya masih di klub," kata Erick.

Dalam kesempatan itu, Erick juga meminta masyarakat Indonesia tidak menghakimi Elkan yang belum juga kembali memperkuat timnas Indonesia. Menurut Erick, saat ini prioritas Elkan masih masih berada di klubnya.

Elkan sendiri absen dari skuad Garuda setelah ia tak membela timnas U-23 Indonesia pada play-off Olimpiade 2024 lalu. Terkini, Elkan tak dipanggil pelatih timnas Indonesia, Patrick Kluivert, untuk laga kontra Australia dan Bahrain pada lanjutan ronde tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Adapun, skuad timnas Indonesia telah tiba di Sydney pada Senin (17/3) sore waktu setempat. Laga Australia vs Indonesia bakal digelar di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025), mendatang.


Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis Naskah: Hanindiya Dwi Lestari
Video Editor: Destri Abdi Saputro
Produser: Ervan Yudhi Tri Atmoko

#Olahraga #Sepakbola #TimnasIndonesia #ElkanBaggott #ErickThohir #KualifikasiPialaDunia2026 #JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau