Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Masalah Lumpur Lapindo dan Rumah Tangga Diadukan ke Lapor Mas Wapres

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi mengungkapkan, tidak sedikit masyarakat yang iseng membuat aduan di program “Lapor Mas Wapres”. 


"Laporan-laporan yang banyak iseng itu yang via WhatsApp itu, penuh itu. Ada yang berjanji bisa menghentikan lumpur Lapindo. Jadi yang semacam-semacam itu ada banyak," kata Hasan Istana Wapres, Jakarta, Selasa (19/11/2024).


Hasan menambahkan, ada juga persoalan pribadi terkait rumah tangga yang diadukan


Salah satunya ada pelapor yang merupakan aparatur sipil negara (ASN) dan meminta suaminya yang bekerja sebagai penegak hukum supaya mendapatkan hukuman atas persoalan yang mereka alami.


"Ada kemudian yang punya konflik rumah tangga supaya suaminya dihukum. Karena satunya dari kesatuan, satunya dari ASN, pengen suaminya dihukum atau diberhentikan. Jadi laporan rumah tangga kayak gitu juga banyak," tutur Hasan.


Simak video lengkapnya berikut ini:


Penulis Naskah: Dzaky Nurcahyo 

Video Jurnalis: Dzaky Nurcahyo 

Video Editor: Dzaky Nurcahyo 

Produser: Abba Gabrillin 


#LaporMasWapres #WapresGibran #GibranRakabumingRaka #vjlab #JernihkanHarapan


Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau