Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Pramono Ungkap Kekurangan Jalur Sepeda di Era Anies

Bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung mengkritik pembangunan jalur sepeda yang dibuat semasa kepemimpinan Anies Baswedan.


Menurut Pramono, pembangunan jalur sepeda di Jakarta terkesan setengah hati karena tak tuntas.


“Apa yang dilakukan oleh Mas Anies terhadap jalur sepeda kan sekarang ini enggak berjalan dengan baik, setengah hati lah gitu ya,” ujar dia di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9/2024).


Maka dari itu, jika terpilih menjadi gubernur Jakarta, Pramono berjanji akan menuntaskan perihal ini.


Terlebih, tak sedikit warga Jakarta yang hobi bersepeda dan terpaksa pergi ke luar negeri hanya untuk menikmati jalan sepeda yang bagus.


“Jadi di Bangkok itu ada elevated loop 4,5 kilometer dan itu sangat membantu. Kalau saya diberi amanah, saya akan melanjutkan program yang sudah baik,” tutur dia.


Penulis Naskah: Dzaky Nurcahyo 

Video Jurnalis: Dzaky Nurcahyo 

Video Editor: Dzaky Nurcahyo 

Produser: Abba Gabrillin 


#PramonoAnung #JalurSepeda #Anies Baswedan #PilkadaJakarta #JernihkanHarapan


Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau