Cak Imin Beri Pesan ke Anies, Sebut "Bikin Partai Itu Berat"
Kompas
Kompas.com - 08/09/2024, 16:12 WIB
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengusulkan agar Anies Baswedan bergabung dengan partai politik (parpol) yang telah ada ketimbang membuat partai.
Hal itu disampaikan Imin merespons wacana Anies membangun partai politik sendiri usai gagal mencalonkan diri pada Pilkada 2024.
"Sampai hari ini saya belum pernah mendengar langsung dari Mas Anies ya mau bikin partai atau tidak. Saya juga belum pernah tanya dan Anies belum pernah cerita. Tapi, saya ingin ingetin saja, bikin partai itu enggak mudah, berat," ujar Imin di Gedung DPR RI, Minggu (8/9/2024).
Menurut Imin, mendirikan atau menjadi ketua umum partai politik bukanlah perkara mudah. Ada tugas berat yang harus ditanggung agar roda organisasi berjalan baik.
Simak berita selengkapnya dalam video berikut!
Video Jurnalis: Tria Sutrisna Penulis : Tria Sutrisna Penulis Naskah: Rizkia Shindy Narator: Rizkia Shindy Video Editor: Tri Febrianto Gunawan Produser: Adisty Safitri Musik: Still Standing - Anno Domini Beats
Hal itu disampaikan Imin merespons wacana Anies membangun partai politik sendiri usai gagal mencalonkan diri pada Pilkada 2024.
"Sampai hari ini saya belum pernah mendengar langsung dari Mas Anies ya mau bikin partai atau tidak. Saya juga belum pernah tanya dan Anies belum pernah cerita. Tapi, saya ingin ingetin saja, bikin partai itu enggak mudah, berat," ujar Imin di Gedung DPR RI, Minggu (8/9/2024).
Menurut Imin, mendirikan atau menjadi ketua umum partai politik bukanlah perkara mudah. Ada tugas berat yang harus ditanggung agar roda organisasi berjalan baik.
Simak berita selengkapnya dalam video berikut!
Video Jurnalis: Tria Sutrisna
Penulis : Tria Sutrisna
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Narator: Rizkia Shindy
Video Editor: Tri Febrianto Gunawan
Produser: Adisty Safitri
Musik: Still Standing - Anno Domini Beats
#AniesBaswedan #Parpol #CakImin #PKB #JernihkanHarapan