BMKG Deteksi Ada Siklon Tropis Yagi di Utara Indonesia, Apakah Berbahaya?
Kompas
Kompas.com - 07/09/2024, 06:00 WIB
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi siklon tropis Yagi di sekitar wilayah Indonesia pada Selasa (3/9/2024). Informasi kemunculan siklon tropis Yagi diumumkan BMKG melalui akun Instagram resminya @infobmkg, Selasa.
Kepala Pusat Meteorologi Publik BMKG Andri Ramdhani mengatakan, siklon tropis Yagi sudah muncul sejak Minggu (1/9/2024). Pada saat itu, siklon tropis Yagi terdeteksi di Laut Filipina pada koordinat 14,4 derajat lintang utara dan 124,2 bujur timur yang berjarak sekitar 1.240 kilometer sebelah utara Tahuna.
Arah gerak (siklon tropis Yagi) barat laut dengan kecepatan 14 knots atau 26 kilometer per jam bergerak menjauhi wilayah Indonesia, jelas Andri dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Rabu (4/9/2024).
Lantas apakah siklon tropis Yagi berpotensi mengakibatkan cuaca ekstrem di wilayah Indonesia?
Simak berita selengkapnya dalam video berikut!
Penulis : Yefta Christopherus Asia Sanjaya Penulis Naskah: Rizkia Shindy Narator: Rizkia Shindy Video Editor: Rizkia Shindy Produser: Monica Arum
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi siklon tropis Yagi di sekitar wilayah Indonesia pada Selasa (3/9/2024). Informasi kemunculan siklon tropis Yagi diumumkan BMKG melalui akun Instagram resminya @infobmkg, Selasa.
Kepala Pusat Meteorologi Publik BMKG Andri Ramdhani mengatakan, siklon tropis Yagi sudah muncul sejak Minggu (1/9/2024). Pada saat itu, siklon tropis Yagi terdeteksi di Laut Filipina pada koordinat 14,4 derajat lintang utara dan 124,2 bujur timur yang berjarak sekitar 1.240 kilometer sebelah utara Tahuna.
Arah gerak (siklon tropis Yagi) barat laut dengan kecepatan 14 knots atau 26 kilometer per jam bergerak menjauhi wilayah Indonesia, jelas Andri dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Rabu (4/9/2024).
Lantas apakah siklon tropis Yagi berpotensi mengakibatkan cuaca ekstrem di wilayah Indonesia?
Simak berita selengkapnya dalam video berikut!
Penulis : Yefta Christopherus Asia Sanjaya
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Narator: Rizkia Shindy
Video Editor: Rizkia Shindy
Produser: Monica Arum
Musik: Eyes of Glory - Aakash Gandhi
#SiklonTropisYagi #Yagi #BMKG #JernihkanHarapan