India Akui Hubungan dengan China Buruk, Ini Penyebabnya
Kompas
Kompas.com - 30/07/2024, 18:27 WIB
Menteri Luar Negeri India, Subrahmayam Jaishankar menyebut, hubungan negara India dengan China tidak berjalan dengan baik.
Hal itu diungkapkan Jaishankar dalam sebuah konferensi pers setelah pembicaraan empat negara bersama Jepang, Amerika Serikat, dan Australia di Tokyo pada Senin (29/7/2024).
Jaishankar mengungkapkan, hubungan antara China dan India memburuk pada bulan Juli 2020 setelah sebuah bentrokan militer yang menewaskan sedikitnya 20 tentara India dan empat tentara China.
Hal itu pun memicu kedua belah pihak untuk masing-masing menempatkan puluhan ribu personil militer termasuk artileri, tank dan jet tempur di sepanjang perbatasan yang disengketakan antara keduanya.
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Penulis Naskah: Arini Kusuma Jati Narator: Arini Kusuma Jati Video Editor: Dimas Bagasgara Produser: Ervan Yudhi Tri Atmoko
Menteri Luar Negeri India, Subrahmayam Jaishankar menyebut, hubungan negara India dengan China tidak berjalan dengan baik.
Hal itu diungkapkan Jaishankar dalam sebuah konferensi pers setelah pembicaraan empat negara bersama Jepang, Amerika Serikat, dan Australia di Tokyo pada Senin (29/7/2024).
Jaishankar mengungkapkan, hubungan antara China dan India memburuk pada bulan Juli 2020 setelah sebuah bentrokan militer yang menewaskan sedikitnya 20 tentara India dan empat tentara China.
Hal itu pun memicu kedua belah pihak untuk masing-masing menempatkan puluhan ribu personil militer termasuk artileri, tank dan jet tempur di sepanjang perbatasan yang disengketakan antara keduanya.
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Penulis Naskah: Arini Kusuma Jati
Narator: Arini Kusuma Jati
Video Editor: Dimas Bagasgara
Produser: Ervan Yudhi Tri Atmoko
Music by: Blacksmith - Godmode
#China #India #HubunganChinadanIndia #JernihkanHarapan