Blinken dan Yoav Gallant Bertemu, Bahas Rencana Pascaperang di Gaza
Kompas
Kompas.com - 25/06/2024, 10:16 WIB
Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant terbang ke Washington pada Minggu (23/7/2024) untuk bertemu dengan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken. Mereka membahas konflik di Gaza, Palestina, serta ketegangan di perbatasan Lebanon dengan militan Hizbullah yang meningkat.
Dalam pertemuan itu, mereka membahas tentang perlunya rencana pascaperang yang "kuat". Adapun belakangan ini, kelompok Hizbullah yang didukung Iran mulai menyerang Israel, tak lama setelah serangan Hamas pada 7 Oktober memicu perang di Gaza. Kedua belah pihak saling serang dalam beberapa bulan sejak saat itu. Hizbullah mengatakan tidak akan berhenti sampai ada gencatan senjata di Gaza.
Simak berita selengkapnya dalam video berikut.
Penulis Naskah: Rizkia Shindy Narator: Rizkia Shindy Video Editor: Dimas Septian Adiyathama Produser: Monica Arum
Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant terbang ke Washington pada Minggu (23/7/2024) untuk bertemu dengan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken. Mereka membahas konflik di Gaza, Palestina, serta ketegangan di perbatasan Lebanon dengan militan Hizbullah yang meningkat.
Dalam pertemuan itu, mereka membahas tentang perlunya rencana pascaperang yang "kuat". Adapun belakangan ini, kelompok Hizbullah yang didukung Iran mulai menyerang Israel, tak lama setelah serangan Hamas pada 7 Oktober memicu perang di Gaza. Kedua belah pihak saling serang dalam beberapa bulan sejak saat itu. Hizbullah mengatakan tidak akan berhenti sampai ada gencatan senjata di Gaza.
Simak berita selengkapnya dalam video berikut.
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Narator: Rizkia Shindy
Video Editor: Dimas Septian Adiyathama
Produser: Monica Arum
Musik: To Pass Time - Godmode
#YoavGallant #AntonyBlinken #JernihkanHarapan