Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Wapres Shalat Idul Adha di Istiqlal, Masyarakat Diimbau Datang Lebih Pagi

Kepala Bagian SDM dan Humas Badan Pengelola Masjid Istiqlal (BPMI), Ismail Cawidu mengungkapkan bahwa Wakil Presiden RI Maruf Amin akan melaksanakan shalat Idul Adha 1445 Hijriah yang akan jatuh di hari Senin (17/6/2024) di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Oleh karena itu, Ismail mengimbau agar masyarakat yang ingin shalat Ied di Istiqlal datang lebih awal.

"Kami imbau kepada masyarakat supaya yang ingin mengikuti atau melaksanakan shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal datang lebih pagi, karena akan dihadiri oleh wakil presiden, sehingga akan berlaku protokol kenegaraan," kata Ismail saat ditemui usai seremoni penyerahan sapi dari Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin di kawasan Masjid Istiqlal, Jumat (14/6/2024).

Diketahui, tahun lalu Wapres Ma'ruf Amin dan sang istri, Wury Ma'ruf Amin juga melaksanakan shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal.

Informasi selengkapnya dapat disimak dalam video berikut.

Video Jurnalis: Talitha Yumnaa
Penulis Naskah: Talitha Yumnaa
Video Editor: Talitha Yumnaa
Produser: Bagus Santosa

#JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com