Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Apa Itu “All Eyes On Papua”, Kenapa Kamu Harus Peduli?

All Eyes On Papua saat ini ramai digunakan di media sosial guna membantu masyarakat adat Suku Awyu dan Suku Moi menyuarakan tentang upaya pembukaan perkebunan sawit oleh PT Indo Asiana Lestari dapat dibatalkan untuk menyelamatkan hutan mereka.

Hutan Boven Digoel seluas 36.094 hektar atau setara dengan separuh luas DKI Jakarta, akan dibabat habis dan dibangun perkebunan sawit oleh PT Indo Asiana Lestari, milik dua perusahaan asal Malaysia dengan pemilik mayoritas yaitu Mandala Resources.

Pada Senin (27/5/2024), masyarakat adat Suku Awyu dan Suku Moi melakukan aksi damai di depan gedung Mahkamah Agung, sebagai harapan terakhir pembatalan izin perusahaan sawit, setelah sebelumnya gagal digugat oleh Hendrikus Wori yang mewakili suku Awyu.

Proyek ini tidak hanya berdampak kepada warga Papua, melainkan seluruh dunia. Sebab, proyek ini mampu menghasilkan emisi 25 juta ton CO2 yang sama dengan 5ri tingkat emisi karbon di tahun 2030.

Mari kita bantu menyuarakan hak-hak warga Papua dengan dukung terus perjuangan Suku Awyu dan Moi melalui petisi di bawah ini

https://www.change.org/p/hutan-seluas-separuh-jakarta-akan-hilang-mahkamah-agung-cabut-izin-sawit-pt-ial

Kreatif: Marshanda Anggraini

Produser: Tri Indriawati

#AllEyesOnPapua #HutanBovenDigoel #SukuAwyu #SukuMoi

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau