Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
[FULL] Diperiksa KPK, Bos Travel Ditanya soal Perjalanan Umrah SYL

Pemilik perusahaan biro haji dan umrah Maktour Travel, Fuad Hasan Masyhur hari ini diperiksa oleh tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menjadi saksi kasus dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).  

Pantauan Kompas.com, politikus Partai Golkar tersebut tiba di Gedung Merah Putih KPK sekitar pukul 10.00 WIB dan keluar pada pukul 16.50 WIB.   Ia mengaku ditanya soal perjalanan umrah SYL. 

"Kami tidak melayani perjalanannya Pak Syahrul. Staf saya membantu untuk pembookingan tiket (pesawat)," terang Fuad, Senin (27/5/2024) sore. 

"Jadi ada pembiayaan dengan dikeluarkan dan bukan cuma untuk satu dua orang, tapi ada sekitar 26 atau 28 orang," papar mertua Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo itu. 

Lebih lanjut, Fuad mengungkapkan bahwa angka transaksinya cukup besar dan mayoritas menggunakan business class. 

Informasi selengkapnya dapat disimak dalam video berikut. 

Video Jurnalis: Talitha Yumnaa  Penulis Naskah: Talitha Yumnaa Video Editor: Talitha Yumnaa  Produser: Bagus Santosa 

#JernihkanHarapan #SYL #KPK

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com