Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
PPP Tuding Ada "Sistem" yang Gagalkan Partainya Masuk Parlemen

Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mardiono menuding ada "sistem" yang sengaja menghalangi partainya agar tidak lolos ambang batas parlemen 4 persen.

Mardiono menyampaikan itu dalam konferensi pers menanggapi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memutuskan tidak menerima gugatan PPP dalam sidang dismissal.

"PPP agak menengarai sedikit dalam tanda kutip seperti ada sistem terjadi 'nge-lock', membatasi setiap PPP akan muncul," ujar Mardiono.

Dia pun ngotot bahwa PPP seharusnya lolos parlemen dengan perolehan 6.343.868 suara atau 4,17 persen, berdasarkan perhitungan internal partai.

Hal ini berbeda dengan hasil KPU yang mencatat perolehan suara PPP hanya 5.858.907 suara atau 3,87 persen.

Simak selengkapnya dalam video berikut ini.

Video Jurnalis: Yohana Indah Nur Ratri

Video Editor: Nursita Sari

Produser: Nursita Sari

#PPPtaklolosparlemen #PPP #parliamentarythreshold #JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com