Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
IDF Bombardir Rafah, Israel Kian Tersingkir dari Komunitas Global

Israel kian tersingkir dari komunitas global termasuk dari sekutu-sekutunya sendiri di Barat. Sebab, perang habis-habisan yang digencarkan Israel di Jalur Gaza sebagai balasan atas serangan Hamas pada 7 Oktober 2023 sudah melebihi takaran untuk dapat disebut sebagai aksi bela diri.

Hal ini pun membuat dunia semakin muak dengan tindakan Israel. Sikap muak dunia ini dimanifestasikan dalam banyak hal termasuk yang terjadi pada Jumat (10/5/2024) di markas PBB di New York saat Majelis Umum PBB mengeluarkan resolusi yang menyerukan Dewan Keamanan mempertimbangkan Palestina menjadi anggota penuh PBB.

Resolusi yang disusun Uni Emirat Arab dan disponsori 70 negara itu didukung oleh 143 negara termasuk Indonesia dan Perancis. Sementara Inggris, Jerman dan 23 negara lainnya memilih abstain. Abstainnya inggris dan Jerman menjadi pukulan hebat bagi Israel.

Simak selengkapnya dalam video berikut!

Penulis Naskah: Adinda Septia Berliana
Narator: Adinda Septia Berliana
Video Editor: Fathir Rohman
Produser: Mochamad Sadheli

Musik: Eyes of Glory - Aakash Gandhi

#Israel #PBB #Palestina #Gaza #JernihMelihatDunia

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com