Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Ganjar Tak Persoalkan PPP Hadiri Acara Halal Bihalal Golkar

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo tidak mempersoalkan apabila Partai Persatuan Pembangunan (PPP) hadir di acara halal bihalal Partai Golkar di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Senin (15/4/2024).


Ganjar berpendapat, ketua umum parpol mungkin saja mempunyai cara tersendiri untuk berkomunikasi satu sama lain. Terlebih komunikasi dilakukan dalam rangkaian momen Lebaran.


"Enggak apa-apa, enggak apa-apa. Saya kira sesama ketum partai mungkin mereka mempunyai cara tersendiri untuk berkomunikasi, saya kira baik, apalagi dalam konteks keagamaan," ucap Ganjar di Teuku Umar, Jakarta Pusat, Selasa (16/4/2024).


"Menurut saya sih, itu tradisi Indonesia lah ya, antar individu. Kemudian mereka antar pimpinan partai, saya kira boleh-boleh saja," tambah dia.


Sebagai informasi, PPP adalah parpol yang tergabung dalam koalisi pendukung Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Penulis Naskah: Michaela Winda Saputra

Video Jurnalis: Michaela Winda Saputra

Video Editor: Michaela Winda Saputra

Produser: Adil Pradipta


#Ganjar #GanjarPranowo #PPP #Golkar #JernihkanHarapan


Media Sosial Kompas.com:

Facebook: https://www.facebook.com/KOMPAScom/

Instagram: https://www.instagram.com/kompascom/

LINE: https://line.me/ti/p/@kompas.com

TikTok: https://tiktok.com/@kompascom

iOS: https://apple.co/3hXWJ0L

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com