Caleg Terpilih Nasdem yang Kalahkan Viktor Laiskodat Mengundurkan Diri
Kompas
Kompas.com - 13/03/2024, 05:59 WIB
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menerima surat pengunduran diri caleg terpilih Nasdem dari dapil Nusa Tenggara Timur (NTT) II Ratu Ngadu Bonu Wulla yang perolehan suaranya mengalahkan mantan Gubernur NTT Viktor Laiskodat.
Surat itu diterima oleh Komisioner KPU RI August Mellaz usai melakukan rapat pleno rekapitulasi nasional untuk Provinsi NTT di Kantor KPU RI, Jakarta, Selasa (12/3/2024).
"Suratnya kami terima, nanti kami akan pelajari sendiri. Kami juga tidak akan sampaikan di forum ini substansinya apa karena yang pasti ini kan prosesnya memang rekapitulasi penghitungan perolehan suara untuk pemilu, baik presiden wakil presiden, DPR dan DPD untuk Provinsi NTT," ucap Mellaz kepada wartawan.
Sebagai informasi, dalam rekapitulasi penghitungan suara Pileg DPR 2024 untuk Provinsi NTT, jatah Nasdem di dapil NTT II hanya 1 kursi.
Kursi itu menjadi milik Ratu Wulla yang memperoleh 76.331 suara.
Namun, karena Ratu Wulla mengundurkan diri, Viktor Laiskodat kini memiliki peluang melenggang ke Senayan sebagai caleg terpilih DPR RI dari Partai Nasdem.
Sebab, Viktor Laiskodat mendapatkan 65.359 suara, di bawah perolehan suara Ratu Wulla.
Sesuai Pasal 426 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu), jatah kursi caleg terpilih yang mengundurkan diri otomatis digantikan oleh caleg dari partai dan dapil yang sama dengan perolehan suara terbanyak berikutnya.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menerima surat pengunduran diri caleg terpilih Nasdem dari dapil Nusa Tenggara Timur (NTT) II Ratu Ngadu Bonu Wulla yang perolehan suaranya mengalahkan mantan Gubernur NTT Viktor Laiskodat.
Surat itu diterima oleh Komisioner KPU RI August Mellaz usai melakukan rapat pleno rekapitulasi nasional untuk Provinsi NTT di Kantor KPU RI, Jakarta, Selasa (12/3/2024).
"Suratnya kami terima, nanti kami akan pelajari sendiri. Kami juga tidak akan sampaikan di forum ini substansinya apa karena yang pasti ini kan prosesnya memang rekapitulasi penghitungan perolehan suara untuk pemilu, baik presiden wakil presiden, DPR dan DPD untuk Provinsi NTT," ucap Mellaz kepada wartawan.
Sebagai informasi, dalam rekapitulasi penghitungan suara Pileg DPR 2024 untuk Provinsi NTT, jatah Nasdem di dapil NTT II hanya 1 kursi.
Kursi itu menjadi milik Ratu Wulla yang memperoleh 76.331 suara.
Namun, karena Ratu Wulla mengundurkan diri, Viktor Laiskodat kini memiliki peluang melenggang ke Senayan sebagai caleg terpilih DPR RI dari Partai Nasdem.
Sebab, Viktor Laiskodat mendapatkan 65.359 suara, di bawah perolehan suara Ratu Wulla.
Sesuai Pasal 426 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu), jatah kursi caleg terpilih yang mengundurkan diri otomatis digantikan oleh caleg dari partai dan dapil yang sama dengan perolehan suara terbanyak berikutnya.
Video Jurnalis: Firda Rahmawan
Penulis Naskah: Firda Rahmawan
Video Editor: Firda Rahmawan
Produser: Nursita Sari
#JernihMemilih #NTT #ViktorLaiskodat