Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Pembocor Rahasia Pentagon Mengaku Salah, Terancam Hukuman 17 Tahun Penjara

Anggota Angkatan Udara (AU) Amerika Serikat (AS), Jack Teixeira, yang dituduh membocorkan dokumen rahasia Pentagon, mengaku bersalah pada Senin (4/3/2024). Pengakuan tersebut dapat berujung hukuman sekitar 17 tahun penjara.

Teixeira, 21, pernah menjadi spesialis TI (teknologi informatika) tingkat rendah di Garda Nasional Udara Massachusetts. Ia dituduh mendalangi kebocoran dokumen rahasia AS terparah dalam satu dekade, beberapa di antaranya berkaitan dengan perang Rusia-Ukraina.

Dikutip dari kantor berita AFP, apabila Teixeira didakwa berdasarkan Undang-undang Spionase dia bisa dipenjara seumur hidup. Selain hukuman penjara, Teixeira berpeluang didenda 50.000 dollar AS (Rp 789 juta) dan membantu intel mencari tahu sejauh mana dampak kebocorannya.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Aditya Jaya Iswara
Penulis Naskah: Adinda Septia Berliana
Narator: Adinda Septia Berliana
Video Editor: Adinda Septia Berliana
Produser: Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Musik: High Noon - Track Tribe

#Pentagon #AmerikaSerikat #DokumenRahasiaPentagonBocor #JackTeixeira #JernihMelihatDunia

Artikel Terkait:
https://www.kompas.com/global/read/2024/03/05/144808170/tersangka-pembocor-rahasia-pentagon-mengaku-bersalah-dapat-dipenjara-17

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com