Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kubu Anies Protes Acara Deklarasi Dukungan Prabowo-Gibran Digelar di Balai Kartini Milik TNI

Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas Amin) menyatakan protes ke Kementerian Pertahanan terkait acara deklarasi dukungan Aliansi Advokat Indonesia ke paslon nomor 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang digelar di Balai Kartini pada Jumat (26/1/2024).


Juru Bicara Timnas Amin Iwan Tarigan menilai, seharusnya TNI AD sebagai pemilik Balai Kartini menjaga netralitas guna menciptakan pemilu yang adil dan damai.


"Kami perlu mengingatkan agar TNI menjaga netralitas dan patuh terhadap undang-undang, ujar Iwan dikutip dari keterangan videonya," Selasa (30/1/2024).


Diketahui, Balai Kartini merupakan gedung milik TNI AD atas nama PT Kartika Buana Ayu yang dikelola oleh sebuah yayasan bernama Yayasan Kartika Eka Paksi.


Protes ini dilayangkan Timnas Amin berdasarkan kepada kasus pencabutan izin acara Desak Anies yang digelar di Museum Diponegoro yang juga milik TNI AD.


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Video Jurnalis: Syalutan Ilham

Penulis Naskah: Syalutan Ilham

Video Editor: Syalutan Ilham

Produser: Bagus Santosa



#aniesbaswedan #Pemilu2024 #jernihmemilih #JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com