Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Soal Tanda Tangan Palsu, JK Baru Tahu Setelah Dihubungi Protokol Istana

Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla atau JK baru mengetahui pemalsuan tanda tangannya oleh Ketua Departemen Ekonomi DMI Arief Rosyid, setelah dihubungi oleh staf protokoler Istana.


Arief Rosyid sendiri telah dipecat dari DMI, lantaran telah memalsukan tanda tangan JK pada surat yang ditujukan kepada Wakil Presiden Ma'ruf Amin untuk acara kick off Festival Ramadhan.


Penghubung Umum Pengurus Pusat DMI Husain Abdullah mengatakan, pihak protokol Istana menghubungi staf JK untuk mengonfirmasi perihal undangan tersebut.


Saat diinformasikan oleh stafnya, JK kaget lantaran tak pernah memberi izin untuk mengirimkan surat kepada pihak Istana.


Hal ini disampaikan oleh Husain kepada Kompas.com pada Minggu (3/4/2022).

Informasi selengkapnya dapat disimak dalam video berikut.


Penulis: Mutia Fauzia

Penulis Naskah: Talitha Yumnaa

Video Editor: Putri Aulia

Narator: Talitha Yumnaa

Produser: Adil Pradipta

#JernihkanHarapan

Kembali ke video...
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com