Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PPP Yakin PDI-P Pilih Sandiaga Jadi Cawapres Ganjar

hukum&politik
31 Agustus 2023, 13:51 WIB

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) optimis kader partainya, Sandiaga Uno akan terpilih menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.

Hal itu disampaikan Ketua DPP PPP Achmad Baidowi (Awiek) saat ditemui di Gedung Parlemen RI, Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (31/8/2023).

Berdasarkan hasil survei dari Lembaga Survei Indonesia (LSI), kata Awiek, Sandiaga konsisten menempati posisi nomor dua sebagai bakal cawapres yang dipasangkan dengan Anies Baswedan hingga Ganjar Pranowo.

Menurut Awiek, Sandiaga memiliki kekuatan tersendiri, terutama dalam aspek agamanya. Ia menilai bahwa capres dan cawapres saat ini membutuhkan pasangan yang nasionalis dan religius sehingga Sandiaga cocok untuk mendampingi capres siapa pun.

Namun, saat ini PPP sudah bekerja sama politik dengan PDI-P maka ia optimis Sandiaga terpilih menjadi cawapres Ganjar.


Simak selengkapnya dalam video berikut ini.

Video Jurnalis: Claudia Aviolola
Penulis Naskah: Claudia Aviolola
Produser: Rakhmat Nur Hakim
Video Editor: Claudia Aviolola

Musik: Nine Lives-Unicorn Heads


#JernihkanHarapan #SandiagaUno #GanjarPranowo

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi