Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenhub Siapkan Kuota Gratis untuk Mudik 2023

otomotif
13 Maret 2023, 19:37 WIB

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menganggarkan Rp 20 miliar untuk penyelenggaraan mudik gratis 2023 Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat). Hal ini diungkapkan Direktur Angkutan Jalan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Suharto saat konferensi pers di Gedung Kemenhub, Jakarta pada Senin (13/3/2023). "Anggaran tahun ini Dirjen Darat mengalokasikan Rp 20 miliar. mudah-mudahan bisa mencukupi. Ada tambahan di luar ini ada dari pemerintah kota DKI dan BUMN lain mudah-mudahan ini bisa memfasilitasi masyarakat bisa mudik," ujarn Suharto saat konfrensi pers di Gedung Kemenhub, Jakarta, Senin (13/3/2023).

Pada kesempatan yang sama, Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub Hendro Sugiatno mengatakan, pelaksanaan mudik gratis 2023 ini untuk mengurangi jumlah pemudik dengan sepeda motor. "Kalau melihat data-data kecelakaan lalin mudik, penyebabnya karena capek dan menggunakan sepeda motor. Jadi kami mengimbau untuk menggunakan mudik gratis yang disiapkan pemerintah maupun badan usaha yang lain," jelas Hendro.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis : Isna Rifka Sri Rahayu

Penulis Naskah: Musayadah Khusnul Khotimah

Video Editor: Musayadah Khusnul Khotimah

Produser: Oka Ray Pama

Musik: Good Days - Yung Logos

#KuotaMudikGratis #Mudik2023 #24RibuKuotaMudik #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi