Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taiwan Waspadai Peningkatkan Aktivitas Militer China

travel
6 Maret 2023, 18:14 WIB

Menteri Pertahanan Taiwan Chiu Kuo-cheng memperingatkan bahwa Taiwan harus waspada pada tahun ini terhadap masuknya militer China secara tiba-tiba ke daerah-daerah di dekat pulau.

China sendiri telah meningkatkan aktivitas militernya di sekitar Taiwan dalam beberapa tahun terakhir.

Ini termasuk melakukan serangan Angkatan Udara hampir setiap hari ke zona identifikasi pertahanan udara Taiwan.

Namun, Taiwan belum melaporkan adanya insiden pasukan China memasuki contiguous zone atau zona tambahan, yaitu 24 mil laut dari garis pantainya.

Meski demikian, Taiwan sempat menembak jatuh pesawat tak berawak (drone) sipil yang kedapatan memasuki wilayah udara mereka di dekat sebuah pulau di lepas pantai China pada tahun lalu.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Irawan Sapto Adhi  
 Penulis Naskah: Arini Kusuma Jati
Video Editor:Arini Kusuma Jati
Produser: Yusuf Reza Permadi

Music by Escapism - Yung Logos

#MiliterChina #MenteriPertahananTaiwan #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi