Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Kunjung Selesai, Warga Minta Kapolda Usut Proyek Saluran Air di Eks Jalan Panjaitan

news
6 Januari 2023, 19:27 WIB

KOTA GORONTALO, KOMPAS.TV - Proyek pekerjaan saluran air di sepanjang jalan eks Panjaitan Kota Gorontalo  yang tak kunjung selesai membuat masyarakat gerah, pasalnya selain mengeluarkan bau tak sedap.

Air yang menggenangi di sepanjang saluran tersebut dikhawatirkan akan menimbulkan penyakit karena dipenuhi sampah dan tumbuhan liar.

Ketidakjelasan proyek pekerjaan saluran air di keluhkan warga kepada Kapolda Gorontalo Irjen Helmy Santika saat menggelar ngobrol bareng polisi di salah satu warung kopi di jalan eks Panjaitan Kota Gorontalo pada jumat siang (06 Desember 2023).

Warga meminta kepada kapolda untuk mengusut tuntas  pekerjaan saluran air di sepanjang jalan eks Panjaitan.

Baca Juga Diduga Aniaya Warga Oknum Kapolsek Jalani Pemeriksaan Propam di https://www.kompas.tv/article/365558/diduga-aniaya-warga-oknum-kapolsek-jalani-pemeriksaan-propam

Menanggapi keluhan warga, Kapolda berjanji akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk mengetahui penyebab proyek saluran air yang tak kunjung selesai.

Selain proyek saluran air, dingobrol bareng polisi ini warga mengeluhkan soal aktivitas  penambangan batu hitam di tambang ilegal di Kabupaten Bone Bolango.

 

 

#kapoldagorontalo

#saluran

#poldagorontalo

#keluhan

#kotagorontalo

#proyek

#gorontalo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/365622/tak-kunjung-selesai-warga-minta-kapolda-usut-proyek-saluran-air-di-eks-jalan-panjaitan
Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi