Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PM Inggris Mundur, Joe Biden Sebut Liz Truss Mitra yang Baik

news
21 Oktober 2022, 13:30 WIB

Presiden AS Joe Biden mengaku dirinya tidak khawatir limpahan krisis ekonomi di Inggris akan berdampak pada negaranya.


Hal ini ia sampaikan menanggapi PM Inggris Liz Truss yang mengundurkan diri dari jabatannya itu.


Biden menyebut, Truss adalah mitra yang baik. Dalam sebuah pernyataan tertulis dari Gedung Putih, Biden menggambarkan Inggris sebagai sekutu yang kuat.


Ia pun berterima kasih kepada Truss atas kemitraannya dalam berbagai isu, termasuk menuntut pertanggungjawaban Rusia atas perangnya melawan Ukraina.


Meski demikian, Biden menegaskan akan melanjutkan kerja sama dengan pemerintah Inggris dalam menghadapi tantangan global.


Diketahui, Liz Truss mundur setelah rencana stimulus ekonomi yang disusunnya justru menyebabkan kekacauan ekonomi dan politik, sekaligus membuat perempuan 47 tahun itu kehilangan dukungan partainya sendiri, Partai Konservatif Inggris.


Simak selengkapnya dalam video berikut ini.


Video Editor: Claudia Aviolola

Produser: Ira Gita Natalia Sembiring

Musik: Pray-Anno Domini Beats


#PMInggrisLizTruss #JoeBiden #QuoteHighlight #KompasQuoteHighlight #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi