Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejagung Masih Tunggu Data Ahok soal Pertamina

news
21 Maret 2025, 14:36 WIB

Kejaksaan Agung (Kejagung) masih mengupayakan untuk mendapatkan data yang disinggung mantan Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, saat diperiksa sebagai saksi beberapa waktu lalu.


“Ini sudah dilakukan upaya oleh penyidik kepada pihak Pertamina terkait dengan data-data yang disampaikan oleh Pak Ahok kemarin,” ujar Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Harli Siregar saat ditemui di kantornya, Kamis (20/3/2025).


Harli mengungkapkan, data yang disinggung Ahok sangat penting dalam penyidikan kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang pada PT Pertamina Subholding dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) tahun 2018-2023.


Maka dari itu, ia berharap, Ahok bisa membagikan data-data yang sempat disebutkan.


“Kita membutuhkan dokumen yang valid, yang berasal dari korporasi, nanti dipelajari. Kalau penyidik masih butuh keterangan (Ahok), nanti kami panggil kembali,” tutur Harli.


Penulis Naskah: Dzaky Nurcahyo 

Video Jurnalis: Dzaky Nurcahyo 

Video Editor: Dzaky Nurcahyo 

Produser: Abba Gabrillin 


#KorupsiPertamina #KejaksaanAgung #AlfianNasution ##vjlab

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi