Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir di Sukabumi Hanyutkan Sejumlah Mobil, Penyebabnya Luapan Sungai Cikaso

news
4 Desember 2024, 18:31 WIB

Banjir di Sukabumi akibat luapan Sungai Cikaso di Kampung Parungseah, Desa Curugluhur, Kecamatan Sagaranten, Jawa Barat, pada Rabu (4/12/2024), menghanyutkan sejumlah mobil yang sebelumnya terparkir di pinggir jalan.

Tampak dalam sebuah video yang viral di media sosial, banjir di Sukabumi hari ini menyeret tiga mobil, salah satunya sebuah mobil bak terbuka (pick up). Camat Sagaranten, Ridwan Agus Mulyana, mengatakan pihak kecamatan sedang mendata kerusakan dan mengevakuasi warga terdampak. 

Video banjir bandang di Sukabumi hari ini juga tak hanya menunjukkan beberapa mobil terseret arus air yang deras dari luapan Sungai Cikaso. Tampak rumah-rumah terendam banjir hingga nyaris sampai bagian atap bangunan.

Simak selengkapnya dalam video berikut!

Penulis: Budiyanto
Narator: Akmal Dwi Prasetyo
Penulis naskah: Akmal Dwi Prasetyo
Video Editor: Akmal Dwi Prasetyo
Produser: Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Musik: Missing Persons - Jeremy Blake

#BanjirSungaiCikaso #BanjirSukabumi #Banjir #Sukabumi #BencanaAlam #JernihkanHarapan

Artikel terkait:
https://bandung.kompas.com/read/2024/12/04/125422978/banjir-luapan-sungai-cikaso-hanyutkan-mobil-di-sukabumi

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi