Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Tanggapi Kaesang yang Klarifikasi ke KPK Terkait Jet Pribadi

news
18 September 2024, 13:37 WIB

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) buka suara terkait aksi putra bungsunya, Kaesang Pangarep, yang mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memberikan klarifikasi terkait dugaan gratifikasi jet pribadi.


Menurutnya, itu dilakukan Kaesang karena semua orang sama dimata hukum.


“Semua warga negara sama dimata hukum. Itu ya,” ujar Jokowi singkat usai memberikan sambutan di acara Indonesia International Geothermal Convention and Exhibition (IIGCE) ke-10 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Rabu (18/9/2024).


Diberitakan sebelumnya, Kaesang kedapatan menyambangi kantor KPK pada Selasa (17/9/2024) pagi.


Anggota Dewan Pembina PSI Isyana Bagoes Oka menyebut, Kaesang datang ke KPK secara proaktif untuk memberikan klarifikasi terkait isu yang tengah ramai di publik.


"Secara proaktif, Mas Ketum hadir untuk memberikan klarifikasi atas sejumlah hal, meski tidak diundang,” tutur dia.


Penulis Naskah: Dzaky Nurcahyo 

Video Jurnalis: Dzaky Nurcahyo 

Video Editor: Dzaky Nurcahyo 

Produser: Abba Gabrillin 


#Jokowi #KaesangPangarep #JetPribadi #KPK #JernihkanHarapan


Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi