Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Republik Indonesia, SDN 020 Sepaku di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, telah mempersiapkan siswa-siswanya untuk mengikuti Kirab Bendera Pusaka.
Acara yang akan dilaksanakan pada 10 Agustus 2024 ini melibatkan partisipasi aktif dari siswa dan guru, menciptakan suasana yang penuh semangat kebangsaan di sekolah.
Wakil Kepala Kesiswaan SDN 020 Sepaku Abdul Hadi, mengungkapkan, sebanyak 157 siswa akan berpartisipasi dalam kirab bendera pusaka tersebut, dan akan didampingi oleh 19 guru pendamping.
Keterlibatan ini merupakan hasil arahan Polda Kaltim untuk memastikan acara berlangsung dengan lancar dan meriah.
Kirab Bendera Pusaka bukan hanya tradisi, namun juga momen penting bagi siswa untuk mengekspresikan semangat kebangsaan mereka. Dengan harapan pengalaman ini akan menjadi momen perdana yang tak terlupakan.
Produser: Hilda B Alexander
Narator: Christian Ricko Harianto
Videographer: Christian Ricko Harianto
Video Editor: Christian Ricko Harianto
Music Background: Bird Song - Roa (youtube.com/watch?v=kAX6bYo5dko)
#IKN #IbuKotaNusantara #HUTRI #KirabBendera