Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[FULL] Momen Hakim Cecar SYL soal Karier Moncer Hatta di Kementan: Wajar Tidak?

hukum&politik
24 Juni 2024, 16:41 WIB

Eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dicecar hakim soal karier moncer Muhammad Hatta di Kementerian Pertanian (Kementan).

Hatta awalnya menduduki posisi Kepala Biro Umum Pemprov Sulawesi Selatan saat SYL menjabat sebagai Gubernur Sulsel.

Saat SYL menjadi menteri, Hatta pun mengajukan permohonan untuk menjadi pegawai Kementan. Karier Hatta di Kementan pun moncer, dari awalnya staf biasa menjadi Direktur Pupuk dan Pestisida Kementan.

"Saudara punya pengalaman yang luas sebagai seorang birokrat, apalagi hanya untuk jabatan begini. Saudara sudah pelajari benar, apakah menurut pengetahuan saudara, orang yang baru mendaftar, kemudian sekian bulan diangkat menjadi salah satu direktur di Kementan, menurut saudara wajar enggak?" tanya Hakim Ketua Rianto Adam Pontoh dalam persidangan, Senin (24/6/2024).

"Setelah lelang, dulu ada Baper Jakat (Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan), itu lelang siapa pun boleh ikut dan ada panselnya. Menteri pun tak boleh mencampuri itu," jawab SYL.

SYL menyampaikan itu saat dicecar oleh hakim sebagai saksi mahkota bagi dua terdakwa lainnya, yakni Hatta dan Kasdi Subagyono.

Simak selengkapnya dalam video berikut ini.

Video Jurnalis: Yohana Indah Nur Ratri

Video Editor: Nursita Sari

Produser: Nursita Sari

#SidangSYL #SYL #JernihkanHarapan #vjlab

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi