Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggap Bansos untuk Korban Judi Online Blunder, F-PKS DPR: Mereka Pelaku, Harus Dipidana!

news
19 Juni 2024, 10:00 WIB

Anggota Komisi 8 DPR RI dari Fraksi PKS Wisnu Wijaya menolak usulan bantuan sosial untuk korban judi online.

Menurut dia, mereka justru merupakan pelaku yang harus dihukum, bukan korban judi online yang malah diberi bansos.

"Kami tolak inisiasi dari Pak Muhadjir Effendy untuk memberikan bansos kepada para pelaku judi online ini. Mereka bukan korban, mereka adalah pelaku dan ini adalah tindakan pidana," kata Wisnu, Rabu (19/6/2024).

Wisnu menyebut usulan ini justru akan memperparah keadaan karena para pejudi online akan semakin kecanduan dan memunculkan banyak pejudi baru.

Dia pun meminta pemerintah memberantas judi online, bukan malah memberikan bansos.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Video Jurnalis: Yohana Indah Nur Ratri

Penulis Naskah: Yohana Indah Nur Ratri

Produser: Nursita Sari

#BansosJudiOnline #JudiOnline #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi