Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Utusan AS Bertemu Pemimpin Israel di Tengah Memanasnya Konflik dengan Hizbullah

news
18 Juni 2024, 19:09 WIB

Seorang diplomat senior Amerika Serikat, Amos Hochstein, melakukan kunjungan ke Timur Tengah untuk meredakan tensi panas Israel dan Hizbullah.

Hochstein bertemu dengan para pemimpin Israel termasuk Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, Presiden Isaac Herzog dan Menteri Pertahanan Yoav Gallant, pada Senin (17/6/2024).

Setelah bertemu dengan para pemimpin Israel, Hochstein akan mengunjungi Lebanon, sebagai bagian dari upaya Washington untuk meredakan ketegangan antara Israel dan Hizbullah.

Kunjungan Hochstein itu dilakukan di tengah-tengah meningkatnya kekhawatiran akan terjadinya perang habis-habisan antara Israel dan kelompok Hizbullah Lebanon, yang berpotensi menimbulkan konflik regional yang lebih luas.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis Naskah: Arini Kusuma Jati

Narator: Arini Kusuma Jati
Video Editor:Dimas Bagasgara
Produser: Ervan Yudhi Tri Atmoko

Music by: Blacksmith - Godmode

#Israel #Hizbullah #KonflikHizbullahIsrael #PerangIsraelHizbullah #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi