Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gara-Gara Koin, Penerbangan China Ditunda Empat Jam

news
10 Maret 2024, 23:51 WIB

Maskapai China Southern Airlines dengan nomor penerbangan CZ8805 mengalami penundaan lebih dari empat jam pada Rabu (6/3/2024), dikarenakan insiden yang mengejutkan. Seorang penumpang terpaksa diamankan oleh pihak kepolisian setelah melemparkan lima koin ke dalam mesin pesawat sebelum lepas landas. Tindakan tersebut diduga dilakukan untuk mendapatkan keberuntungan atau sebagai bentuk doa untuk keselamatan dalam perjalanan.

Namun, aksi tersebut membahayakan keselamatan penerbangan karena koin dapat menjadi proyektil yang merusak struktur pesawat. Menurut Javid Bayandor, seorang ahli teknik mesin dan dirgantara dari Buffalo University, koin yang masuk ke dalam mesin pesawat dapat bergerak dengan kecepatan sangat tinggi, sehingga dapat menembus mesin, tersangkut, dan merusak struktur pesawat.

Simak selengkapnya dalam video berikut!

Penulis: Erwina Rachmi Puspapertiwi
Penulis Naskah: Muhammad Daffa Satrio
Narator: Muhammad Daffa Satrio
Video Editor: Angelia Elza
Produser: Deta Putri Setyanto

#Penerbangan #PenerbanganChina #JernihkanHarapan

Music: July - John Patitucci

Artikel terkait:
https://www.kompas.com/tren/read/2024/03/08/153000265/gara-gara-koin-penerbangan-china-ditunda-hingga-empat-jam?page=all#page2

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi