Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berencana Tambah 22 Kodam, KSAD: Masyarakat yang Minta

news
29 Februari 2024, 21:31 WIB

Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Maruli Simanjuntak mengatakan, rencana penambahan 22 komando daerah militer (kodam) bermula dari permintaan warga.


Menurut Maruli, permintaan itu banyak disampaikan warga saat dia melakukan kunjungan ke sejumlah daerah.


"Kalau saya kunjungan ke daerah, mereka pada minta ya. Jadi ada banyak tempat yang bahkan bilang, 'Pak, kami siapkan lahannya, Bapak tolong buatkan di sini kodim, batalyon, koramil, dan sebagainya'," ungkap Maruli, Kamis (29/2/2024).


Maruli turut merespons adanya pro dan kontra perihal penambahan kodam. Dia menegaskan bahwa pihaknya akan menerima segala aspirasi yang masuk ke TNI.


"Kalau orang yang mengamati dari Jakarta enggak ngerti kampung, kami juga enggak salahkan, mungkin secara teori sekolahan bagaimana militer, gimana ini kekuatan tidak sesuai dengan demokrasi, kami tampung," kata Maruli.


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Penulis Naskah: Michaela Winda Saputra

Video Jurnalis: Michaela Winda Saputra

Video Editor: Michaela Winda Saputra

Produser: Nursita Sari


#Kodam #TNI #JernihkanHarapan


Media Sosial Kompas.com:

Facebook: https://www.facebook.com/KOMPAScom/

Instagram: https://www.instagram.com/kompascom/

LINE: https://line.me/ti/p/@kompas.com

TikTok: https://tiktok.com/@kompascom

iOS: https://apple.co/3hXWJ0L

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi