Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Firli Bahuri Jadi Tersangka, Ganjar: Kekuasaan Itu Punya Kecenderungan Korupsi

hukum&politik
23 November 2023, 14:58 WIB

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menanggapi penetapan tersangka Ketua KPK Firli Bahuri atas kasus dugaan pemerasan, Kamis (23/11/2023).


Terkait masalah hukum Firli, Ganjar menyatakan menyerahkan sepenuhnya ke penegak hukum. Namun, Ganjar menyinggung bahwa kekuasaan itu mempunyai kecenderungan untuk berbuat korupsi.


Ini alert buat kita semuanya bahwa kekuasaan itu punya kecenderungan korupsi. Power tends to corrupt itu ada, ujar Ganjar usai menghadiri dialog publik di Universitas Muhammadiyah Jakarta, Ciputat, Tangerang Selatan, Kamis.


Adapun Polda Metro Jaya menetapkan Firli sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Rabu (22/11/2023).


Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri mengatakan, Firli terancam hukuman penjara seumur hidup atas perbuatannya.


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Video Jurnalis: Syalutan Ilham

Penulis Naskah: Syalutan Ilham

Video Editor: Syalutan Ilham

Produser: Bagus Santosa


#ganjarpranowo #pemilu2024 #jernihmemilih #jernihkanharapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi